Inilah 7 Kesalahan Pemain Pemula PUBG Mobile Yang Harus Dihindari – Tencent menjadi salah satu perusahaan pengembang game mobile paling sukses. Salah satu produknya yakni PUBG Mobile yang sudah tercatat menjadi game paling banyak dimainkan.
Dalam game PUBG Mobile untuk menjadi pro player bukanlah yang mudah, dan semuanya membutuhkan waktu serta proses.Skill yang jago tidak muncul dalam waktu yang singkat, membutuhkan waktu untuk mempelajarinya, membutuhkan pengalaman dan pengetahuan yang luas tentang game ini sebelum akhirnya menguasai gameplaynya sendiri.
Memiliki kesalahan seperti yang dilakukan oleh para pemain pemula adalah hal yang wajar, dan bisa dihindari untuk dijadikan pelajaran. Jika kamu termasuk yang baru install PUBG Mobile dan belum memiliki pengalaman serta pengetahuan yang luas tentang game ini, maka kamu wajib banget mengetahui kesalahan-kesalahan apa saja yang dilakukan pemain pemula PUBG Mobile.
Inilah 7 Kesalahan Pemain Pemula PUBG Mobile Yang Harus Dihindari
Lalu apa saja kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh para pemain pemula PUBG Mobile? Simak penjelasannya di bawah ini agar kamu bisa menghindarinya dan menjadi semakin mahir memainkan game PUBG Mobile ini layaknya seorang professional!
- Terjun di Tempat yang Salah
Sebelum bermain, sebaiknya kamu perlu tahu keadaan map seperti tampilan bangunan, jalan, dan semak-semak. Kemudian, ketahui juga lokasi mana yang paling banyak dikunjungi pemain lain.
Salah satu contohnya di map Erangel, para pemain kerap terjun di lokasi bernama Georgopol karena menyimpang looting-an berkualitas semisal senjata, scope, dan tas level 3.
Hindari tempat-tempat ramai bagi para pemain pemula, sehingga kamu tidak mati sia-sia dan dipulangkan ke lobby lebih awal.
- Terlalu Lama Dalam Melakukan Looting
Terlalu lama menghabiskan waktu untuk mencari lootingan hingga terkadang sampai lupa bahwa zona sudah semakin sakit dan menjauh. Hal ini tentunya akan merugikan kalian dan tim kalian sendiri, gunakanlah waktu sebaik mungkin. Jangan mendominasi waktu hanya untuk mengumpulkan jarahan.
- Menembak Di Tempat Terbuka
Jangan pernah melakukan tembakan di tempat terbuka seperti lapangan luas atau di sisi jalan yang tanpa perlindungan. Sebab, hal itu dapat membuat kamu gampang diserang musuh.
Sebagai pemain pemula, penting sekali untuk mencari perlindungan seperti di dalam bangunan rumah atau di balik bukit.
Mengingat skill kamu belum terbiasa menembak secara lurus dan tidak dapat melakukan serangan balik. Sehingga, memerlukan latihan lebih lanjut agar siap berperang di tempat terbuka, ya.
- Tidak Berpindah Tempat
Jika lootingan sudah selesai, jangan bertahan di tempat yang sama, carilah tempat baru agar lebih mendapatkan vision tentang dimana letak-letak musuh dan letak-letak peperangan sedang terjadinya. Belajarlah untuk menjadi player yang aktif walaupun masih pemula.
- Jangan Mengadu Tembak dengan Darah Sedikit
Kesalahan bermain PUBG Mobile selalu ditunjukkan pemain pemula adalah menembak dengan cara terburu-buru. Selain itu, kerap membiarkan darah sedikit untuk melakukan peperangan.
Game ini menyediakan berbagai item healing darah antara lain med kit, first aid kit, bandage, energy drink, painkiller, dan adrenaline syringe.
Manfaatkan sebaik mungkin item penambah darah tersebut untuk menjadi alat bantu dalam mengarungi peperangan. Niscaya, kamu tidak akan khawatir mati sia-sia.
- Tidak Mengetahui Fungsi dari Senjata yang Tersedia
Memiliki pengetahuan dari senjata yang tersedia di PUBG Mobile begitu penting bagi pemain pemula. Di titik ini, kamu bisa memaksimalkan fungsi dan cara kerja senjata. Sehingga nantinya kamu dapat membedakan senjata yang cocok untuk pertarungan jarak dekat, pertarungan jarak menengah, dan pertarungan jarak jauh.
- Tidak Pernah Latihan Menembak
Pemain pemula sering langsung terjun ke medan pertempuran tanpa mengukur skill tembak yang dimiliki. Padahal, PUBG Mobile menyediakan beberapa mode latihan.
Fitur tersebut diadakan dengan tujuan agar pemain pemula memiliki skill tembak mumpuni. Seperti meningkatkan aim tembakan biar tepat ke arah musuh.
Setelah skill tembak dirasa cukup, kamu dapat mencoba mode Evo Ground salah satunya Team Death Match (TDM).
Selain itu, menonton para tim esports sedang bertanding dirasa perlu karena skill pro player dapat memberikan pengetahuan untukmu ketika menghadapi situasi perang.
Nantikan informasi seputar game menarik lainnya serta jangan lupa untuk ikuti terus website ini ya kawan. Sekian dan terima kasih!